SOSIALISASI RENOVASI PEMBANGUNAN UNIT PELAKSANA TEKNIS PERLINDUNGAN PEREMPUAN DAN PERLINDUNGAN ANAK KOTA YOGYAKARTA

Pada hari Selasa 25 Februari 2025 bertempat di Kemantren Kotagede,UPT PPA Kota yogyakarta Mengadakan Sosialisasi kepada masyarakat sekitar untuk memberitahukan bahwa kantor UPT PPA Pindah tempat.
Sehubungan dengan telah dilaksanakan renovasi kantor Unit Pelaksana Teknis Perlindungan Perempuan dan Perlindungan Anak yang berlokasi Depokan Kg II/242 Kelurahan Rejowinangun Kotagede Yogyakarta maka dengan ini kami informasikan bahwa kantor UPT PPA Kota Yogyakarta Saat ini berpindah sementara di Komplek Balaikota Yogyakarta, Jl. Kenari No. 56 Yogyakarta Kode Pos 55165.
Proses pemindahan ini dilakukan untuk memastikan kelancaran layanan selama proses renovasi berlangsung. Kami mohon maaf atas ketidak nyamanan yang mungkin timbul dan mengharapkan pengertian serta dukungan dari masyarakat.