Pengumuman hasil standarisasi PUSPAGA Kenari

Pusat Pembelajaran Keluarga (PUSPAGA) Kenari menerima pengumumam hasil standarisasi PUSPAGA dari Kementerian PPPA Republik Indonesia pada Kamis (3/10) , pengumuman dilaksanakan secara daring di Ruang PUSPAGA Kenari Gedung TP PKK Kota Yogyakarta Lantai 2.

Puspaga merupakan unit layanan untuk mengatasi masalah keluarga dan anak yang di koordinasi oleh Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan anak, dan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kota Yogyakarta.

Hasil pengumuman yang dilakukan secara daring tersebut PUSPAGA Kenari mendapatkan peringkat Nindya dengan score 264, pencapaian tersebut menunjukan adanya hasil kinerja yang baik dengan terpenuhinya banyak indikator. Namun demikian masih terdapat beberapa catatan yang perlu di tingkatkan kedepannya.

PUSPAGA Kenari berkomitmen untuk terpenuhinya semua komponen-komponen sesuai dengan standar penilaian yang ditetapkan oleh tim standarisasi PUSPAGA Kementerian PPPA RI.

saat ini proses standarisasi yang masih berjalan adalah RBA Gajahwong edu park bekerjasama dengan DLH kota Yogyakarta, Taman Pintar bekerjasama dengan Dinas Kebudayaan Kota Yogyakarta, dan LPKRA bekerjasama dengan SMP N 1.

Acara ini di tutup dengan motivasi yg di sampaikan oleh Tim Audit standarisasi PUSPAGA Kementerian PPPA dan doa bersama. (WAP)