Launching Dashat dan Dapur Balita di Kampung KB Pengok Demangan
Bertempat di Lapangan Blok Y, RW 09 Pengok, berlangsung acara Launching Dashat dan Dapur Balita Kampung KB RW 09 Pengok. Kegiatan ini merupakan inisiasi Kampung KB RW 09 Pengok dengan tujuan untuk mencegah dan menurunkan angka stunting pada balita di wilayahnya. . Acara diawali dengan sambutan dari Mantri Pamong Praja Gondokusuman dilanjutkan sambutan oleh Kepala DP3AP2KB Kota Yogyakarta, Ir. Edy Muhammad, yang menyampaikan terkait penurunan angka stunting yang cukup baik di wilayah Kemantren Gondokusuman yaitu pada tahun 2020 sebesar 15,7%, tahun 2021 15,3% dan tahun 2022 9,3%. Sambutan berikutnya Ibu Yuanita Setio Pratiwi selaku Ketua DASHAT Kampung KB RW 09 dan yang terakhir berkenan memberikan sambutan Ibu Teti dari TP PKK Kota Yogyakarta.
Sebagai puncak acara dilaksanakan pengguntingan pita tanda Launching Dashat dan Dapur balita oleh Ibu Dra. Ita Suryani M.Kes dari Perwakilan BKKBN Prop. DIY dilanjutkan dengan penyerahan nomor register Dapur Balita, serta penyerahan SK Pembentukan DASHAT Kampung KB RW 09 Pengok. Selain itu juga diserahkan secara simbolis paket makanan bergizi kepada perwakilan ibu dan balita. ( #sumber : Kelurahan Demangan)